Загрузка страницы

Presiden Jokowi Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Semeru, Lumajang, 7 Desember 2021

*Tinjau Lokasi Erupsi Gunung Semeru, Presiden Pastikan Penanganan Bencana Berjalan Baik*

Presiden Joko Widodo meninjau langsung sejumlah lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur, pada Selasa, 7 Desember 2021. Kepala Negara hadir untuk memastikan penanganan bencana erupsi berjalan baik dan segenap kekuatan yang dimiliki oleh pemerintah telah siaga di lapangan.

"Pagi hari ini saya datang ke lokasi untuk memastikan bahwa seluruh kekuatan yang kita miliki sudah berada di lapangan untuk pencarian korban yang masih ada, kemudian juga evakuasi, juga penanganan pengungsi di lapangan, dan juga ini kita lihat untuk rencana perbaikan infrastruktur yang rusak akibat letusan Gunung Semeru ini," ujar Presiden usai meninjau Jembatan Gladak Perak di Kecamatan Candipuro.

Sebelumnya, Presiden juga meninjau posko terpadu yang dilengkapi dengan dapur umum, posko layanan kesehatan, hingga posko penyembuhan trauma bagi anak di Lapangan Desa Sumberwuluh. Presiden juga meninjau posko pengungsian di lokasi tersebut dan menyempatkan berdialog bersama sejumlah warga terdampak erupsi Gunung Semeru.

"Di lokasi pengungsi saya juga ingin memastikan bahwa hal-hal yang berkaitan dengan pengungsi juga tertangani dengan baik. Baik yang berkaitan dengan konsumsi, kesehatan, kemudian air bersih, saya kira kondisinya mulai membaik," ungkapnya.

Presiden berharap, setelah bencana ini mereda, perbaikan infrastruktur bisa segera dimulai. Selain itu, pemerintah juga merencanakan kemungkinan untuk merelokasi rumah-rumah warga terdampak yang berada di lokasi berbahaya untuk dihuni.

"Tadi saya mendapatkan laporan kurang lebih 2 ribuan rumah yang harus direlokasi. Ini segera akan kita putuskan di mana relokasinya dan saat itu juga akan segera kita bangun karena saya kira semuanya sudah siap," jelasnya.

Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per Senin, 6 Desember 2021, pukul 20.15 WIB, korban jiwa yang tercatat sementara antara lain luka-luka 56 orang, hilang 22 orang, dan meninggal dunia 22 orang. Rincian korban meninggal dunia teridentifikasi 14 orang di Kecamatan Pronojiwo, sedangkan 8 orang di Kecamatan Candipuro.

Sedangkan jumlah populasi terdampak sebanyak 5.205 jiwa dan warga mengungsi 2.004 jiwa. Terkait dengan jumlah warga yang dinyatakan hilang, posko masih melakukan pendatan dan validasi.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi pun menyampaikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya para warga korban erupsi Gunung Semeru.

"Atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya korban akibat letusan Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur," ujarnya.

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan tersebut yaitu Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Kepala BNPB Suharyanto, Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Henri Alfiandi, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Bupati Lumajang Thoriqul Haq.
Lumajang, 7 Desember 2021
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

Website: https://www.presidenri.go.id
YouTube: Sekretariat Presiden

Видео Presiden Jokowi Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Semeru, Lumajang, 7 Desember 2021 канала Sekretariat Presiden
Показать
Комментарии отсутствуют
Введите заголовок:

Введите адрес ссылки:

Введите адрес видео с YouTube:

Зарегистрируйтесь или войдите с
Информация о видео
7 декабря 2021 г. 19:36:38
00:05:13
Другие видео канала
Bantuan Kemanusiaan Indonesia untuk TurkiBantuan Kemanusiaan Indonesia untuk TurkiPresiden Tinjau Proyek Jalan Tol Trans Sumatera, Ruas Pekanbaru-Padang, 19 Mei 2021Presiden Tinjau Proyek Jalan Tol Trans Sumatera, Ruas Pekanbaru-Padang, 19 Mei 2021Presiden Jokowi Hadiri Penutupan ASEAN Para Games XI Tahun 2022, Surakarta, 6 Agustus 2022Presiden Jokowi Hadiri Penutupan ASEAN Para Games XI Tahun 2022, Surakarta, 6 Agustus 2022Presiden Jokowi Kunjungi Pusat Media KTT ke-42 ASEAN, Labuan Bajo, 9 Mei 2023Presiden Jokowi Kunjungi Pusat Media KTT ke-42 ASEAN, Labuan Bajo, 9 Mei 2023Presiden Jokowi Resmikan Mayapada Hospital Bandung, 6 Maret 2023Presiden Jokowi Resmikan Mayapada Hospital Bandung, 6 Maret 2023Presiden Jokowi Tinjau Pompa Air untuk Pengairan Sawah & Pertanian, Kotawaringin Timur, 26 Juni 2024Presiden Jokowi Tinjau Pompa Air untuk Pengairan Sawah & Pertanian, Kotawaringin Timur, 26 Juni 2024Presiden Jokowi Tinjau Smelter PT AMNT, Sumbawa Barat, 20 Juni 2023Presiden Jokowi Tinjau Smelter PT AMNT, Sumbawa Barat, 20 Juni 2023Presiden Jokowi Resmikan Pekan Raya Jakarta, 14 Juni 2023Presiden Jokowi Resmikan Pekan Raya Jakarta, 14 Juni 2023Lezatnya Hidangan untuk Para Pemimpin ASEANLezatnya Hidangan untuk Para Pemimpin ASEANPresiden Joko Widodo Meninjau RSUD Mas Amsyar, Katingan, 26 Juni 2024Presiden Joko Widodo Meninjau RSUD Mas Amsyar, Katingan, 26 Juni 2024Presiden Jokowi Cek Langsung Jalan Rusak di Lampung Selatan, 5 Mei 2023Presiden Jokowi Cek Langsung Jalan Rusak di Lampung Selatan, 5 Mei 2023Momen Keakraban Para Pemimpin ASEAN, Labuan Bajo, 10 Mei 2023Momen Keakraban Para Pemimpin ASEAN, Labuan Bajo, 10 Mei 2023Pengamanan Jelang KTT ke-42 ASEAN di Labuan BajoPengamanan Jelang KTT ke-42 ASEAN di Labuan BajoPernyataan Presiden Jokowi Pada Partnership for Global Infrastructure and Investment, 20 Mei 2023Pernyataan Presiden Jokowi Pada Partnership for Global Infrastructure and Investment, 20 Mei 2023Kedatangan Kaisar Jepang Naruhito dan Permaisuri Masako di Indonesia, Jakarta, 17 Juni 2023Kedatangan Kaisar Jepang Naruhito dan Permaisuri Masako di Indonesia, Jakarta, 17 Juni 2023Keberangkatan Presiden Jokowi dan Ibu Iriana ke Munich, Jerman, 26 Juni 2022Keberangkatan Presiden Jokowi dan Ibu Iriana ke Munich, Jerman, 26 Juni 2022Presiden Jokowi Ajak Para Pemimpin ASEAN Naik Kapal Pinisi, Labuan Bajo, 10 Mei 2023Presiden Jokowi Ajak Para Pemimpin ASEAN Naik Kapal Pinisi, Labuan Bajo, 10 Mei 2023Presiden Jokowi Saksikan Laga Sepak Bola Indonesia-Argentina, Jakarta, 19 Juni 2023Presiden Jokowi Saksikan Laga Sepak Bola Indonesia-Argentina, Jakarta, 19 Juni 2023Presiden Jokowi Kunjungi SMKN Pertanian Pembangunan 1 Kualuh Selatan, Labuhanbatu Utara, 17 Mei 2023Presiden Jokowi Kunjungi SMKN Pertanian Pembangunan 1 Kualuh Selatan, Labuhanbatu Utara, 17 Mei 2023Wajah Baru SarinahWajah Baru SarinahKeterangan Pers Presiden Jokowi usai Tinjau Pompa Air untuk Sawah dan Pertanian, 26 Juni 2024Keterangan Pers Presiden Jokowi usai Tinjau Pompa Air untuk Sawah dan Pertanian, 26 Juni 2024
Яндекс.Метрика